1.1 Latar Belakang Masalah
Perkembangan dunia pendidikan di Indonesia telah mengalami kemajuan yang cukup berarti. Pendirian tempat pendidikan yang berorientasi pada kebutuhan industri
juga berkembang. Perkembangan tersebut dapat dilihat dari pendirian lembaga pendidikan profesional seperti halnya Program Diploma III FE Unud. Adanya globalisasi dengan salah satu ciri semakin tipisnya batas waktu, diikuti perkembangan informasi yang begitu cepat. Begitu pula di dunia pendidikan. Ada dua
faktor yang mempengaruhi perkembangan dunia pendidikan sebagai penyedia jasa,
yaitu faktor eksternal dan internal. Faktor internal yang dapat dikontrol oleh penyedia jasa sedangkan faktor eksternal tidak dapatdikontrol. Untuk itu lembaga pendidikan harus mampu mendiferensiasi jasa yang ditawarkan, sehingga selalu ada didalam benak konsumen dan dapat dijadikan referensi utama dalam pemilihan jasa
pendidikan. Penawaran berupa barang atau jasa oleh perusahaan yang dapat serta mampu
membangkitkan emosional konsumen akan lebih tepat dilakukan jika dibandingkan
dengan yang hanya menawarkan produk berwujud saja. Ternyata konsumen saat ini
tampaknya lebih senang pendekatan pemasaran yang lebih menekankan sisi emosional ketimbang yang menawarkan kecanggihan teknologi. Program Diploma III FE Unud
merupakan program jasa pendidikan yang menawarkan 4 (empat) jurusan yaitu
Pemasaran, Keuangan dan Perbankan,Akuntansi serta Perpajakan. Salah satu strategi untuk dapat digunakan agar tetap eksis adalah bukan hanya karena brand yang kuat tetapi bagaimana jasa pelayanan dikemas sedemikian rupa sehingga memuaskan mahasiswa yang kuliah di program ini. Program Diploma III FE Unud didukung oleh tenaga pengajar yang kompeten di bidangnya dan sarana ruangan yang memadai dengan ruang praktek yang lengkap dan nyaman, ruangan kelas yang bersih serta lokasi yang strategis mudah dijangkau oleh mahasiswa. Bila dilihat keunggulan dari Program Diploma III FE Unud dibandingkan dengan yang lainnya bukan hanya dilihat dari status sebagai Perguruan Tinggi Negeri, merupakan jalur pendidikan professional, dapat melanjutkan ke S1, biaya pendidikan yang relatif murah tetapi juga pelayanan karyawan adminstrasi yang cepat dan ramah. Sedangkan peluang dari lingkungan eksternal berasal dari tingkat pendapatan penduduk Bali serta sikap masyarakat terhadap image Program Diploma III FE Unud sebagai Perguruan Tinggi Negeri.
Ada beberapa jasa pendidikan/program Diploma yang menawarkan jasa yang sama salah satunya adalah Politeknik Negeri Bali (PNB) yang mempuyai keunggulan maupun
kelemahan dibandingkan yang lain. Persaingan dalam pemberian jasa pendidikan bagi institusi seperti Program Diploma FE Unud maupun PNB akan semakin dirasakan saat ini dan masa yang akan datang. Untuk mengantisipasi hal tersebut maka Program Diploma (DIII) FE Unud dituntut tidak hanya menawarkan jasa dalam bentuk fisik saja, tetapi juga melayani mahasiswa lebih profesional sehingga mereka merasa puas dan menyampaikan kepada rekannya untuk kuliah di lembaga ini. Strategi yang dapat dipergunakan adalah dengan merancang produk/layanan jasa prima yaitu didukung
oleh tenaga pengajar yang kompeten di bidangnya, layanan administrasi yang cepat
dan ramah serta didukung oleh fasilitas fisik yang memadai. Selain PNB, pesaing
yang lain adalah lembaga pendidikanswasta seperti, LP3I, Mapindo, Dyanapura dan STP (Sekolah Tinggi Pariwisata).
Bila dilihat dari perolehan jumlah mahasiswa yang diterima di masing-masing lembaga
pendidikan yang manawarkan jasa yang sama yaitu Program Diploma (DIII) FE Unud, PNB dan STP maka dapat dilihat pada Tabel 1. Dari data yang ada pada Tabel 1 menunjukkan bahwa jumlah mahasiwa yang mampu diraih oleh ke tiga lembaga tersebut dari tahun 2000 s/d 2007 cendrung menurun yang rata-rata penurunannya sebesar 3,23 %/tahun. Hal ini disebabkan karena semakin banyaknya program Diploma di Bali, dimana hingga saat ini tercatat ada 10 Program Diploma sehingga mahasiswa memiliki peluang untuk memilih program yang dianggap paling tepat. Selain Program Diploma Tiga ada beberapa Program DI dan DII yang ditawarkan lembaga-lembaga professional di Kota Denpasar yang lebih Technologi oriented seperti LP3I dan Wearness Education Centre.
Program-program tersebut dapat dengan mudah membuka cabang di Denpasar karena pengurusan izinnya cukup di Departemen Tenaga Kerja bukan ke Dikti.
Ke dua program tersebut yaitu LP3I dan Wearness Education Centre tidak termasuk pesaing langsung karena tidak menawarkan program Diploma Tiga dan jurusan yang ditawarkan juga berbeda dengan Program DIII FE Unud. Sedangkan yang dianggap sebagai pesaing langsung adalah Politeknik Negeri Bali karena PNB menawarkan jasa yang sama memiliki jurusan Manajemen dan Akuntansi serta merupakan Perguruan Tinggi Negeri.
Pelayanan jasa pendidikan di Program Diploma III FE Unud tidak luput dari keluhan mahasiswa terutama tentang dosen mengajar, ruangan yang kurang nyaman serta nilai UTS dan UAS yang terlambat diumumkan. Untuk itu maka penting dilakukan penelitian tentang kepuasan mahasiswa terhadap prosesbelajar mengajar sehingga dapat dijadikan dasar untuk evaluasi diri dan mampu meningkatkan kinerja program Dpiloma yang ada di Bali.
Untuk mengantisipasi persaingan yang semakin ketat antar program Diploma yang ada di daerah ini maka Program DIII FE Unud perlu memberikan pelayanan yang baik kepada mahasiswa terkait dengan proses belajar mengajar sehingga mahasiswa menjadi puas dan dapat merekomendasikan kepada rekan-rekannya yang lain untuk kuliah di Program Diploma III FE Unud.
1.2 Perumusan Masalah
Berdasarkan uraian pada latar belakang masalah, maka perumusan masalah dalam
penelitian ini adalah :
a. Bagaimana tingkat kepuasan mahasiswa dalam proses belajar mengajar di Program Diploma III FE Unud ?
b. Variabel
– variabel apayang memberikan kepuasankepada mahasiswa dalam proses belajar mengajar di Program Diploma III FEUnud ?
c. Bagaimana implikasi stategis hasil penelitian terhadap peningkatan kepuasan mahasiswa dalam proses belajar mengajar di Program Diploma III FE Unud ?
1.3 Tujuan Penelitian
a. Untuk mengetahui tingkat kepuasan mahasiswa dalamproses belajar mengajar di Program Diploma III FEUnud
b. Untuk mengetahui mengetahui variabel – variabelyang memberikan kepuasan kepada mahasiswa dalam proses belajar mengajar di Program Diploma III FE Unud ?
c. Untuk mengetahui implikasi strategis hasil penelitian terhadap peningkatan kepuasan mahasiswa dalam proses belajar mengajar di Program Diploma III FE Unud.
No comments:
Post a Comment